Sony telah memasarkan ponsel pintar Android Xperia M2 untuk pasar Indonesia. Ponsel ini menjadi andalan Sony untuk bersaing di segmen pasar kelas menengah.
Di Indonesia, ponsel ini tersedia dalam dua model. Model pertama menawarkan kartu SIM tunggal yang dibanderol dengan harga Rp 3 juta, dan model dengan kartu SIM ganda yang dijual Rp 3,1 juta. Keduanya telah mendukung jaringan 4G LTE.
Marketing Communication Manager Sony Mobile Indonesia, Ika Paramita mengatakan, ponsel ini sudah tersedia di pasar mulai pekan ini. "Distribusinya akan kami perluas lagi pekan depan (bulan Juni-red)," jelas Ika saat dihubungi KompasTekno.
Ia menambahkan Xperia M2 memberi sejumlah fitur menarik yang ada di ponsel Xperia kelas atas. Nilai tambah yang diberikan adalah mendapat kesempatan mengunduh 500 ribu konten musik legal selama 6 bulan di layanan Sony Music Jive. Di layanan Xperia Lounge, pengguna juga bisa mengunduh 3 film dari Sony dan album musik Michael Jackson secara legal.
Xperia M2 hadir dengan desain layar berukuran 4,8 inci beresolusi 960 x 540 pixel dan ketajaman 229 pixel per inci.
Dapur pacunya diperkuat oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 400 kecepatan 1,2GHz, unit prosesor grafis Adreno 305, RAM 1GB, baterai 2.300mAh, memori internal 8GB yang dapat diperluas dengan kartu MicroSD. Sistem operasi yang digunakan adalah Android 4.3 (Jelly Bean).
"Kami menjanjikan akan memberi update sistem operasi ke Android 4.4 KitKat," ujar Ika.
Dari sektor kamera, Xperia M2 memakai sensor kamera Exmor RS resolusi 8MP dengan lampu kilat LED. Sementara kamera depannya hanya menggunakan resolusi VGA.
Sumber : Kompas